5 Rekomendasi Film Monster Era 90'an
Di era 1990an ke bawah banyak rumah produksi film menciptakan film-film dengan tema Monster. Film seperti ini banyak disukai penonton, terutama audience laki-laki. Cukup menguji adrenalin.
Dari sekian banyak daftar film-film bertemakan Monster, berikut 5 rekomendasi film Monster dari gambarhidup. Sekedar desclaimer, daftar dibawah merupakan rekomendasi acak dari penulis. Nomor rekomendasi bukan berarti peringkat.
1. Deep Rising (1998)
Adalah film horror karya Stephen Sommers (Catch Me If You Can , The Mummy, Odd Thomas). Deep Rising (1998) dibintangi oleh Treat Williams, Famke Janssen, Anthony Heald dan Kevin J. O'Connor. Menceritakan tentang makhluk sejenis gurita raksasa mengerikan yang mengincar darah manusia. Film ini sangat menyeramkan pada masa nya, bahkan sampai sekarang. Penampakan monsternya cukup nyata, lebih baik jika dibandingkan dengan film Anaconda dan sejenisnya.
2. Tremors (1990)
Tremors adalah film bergenre komedi horror yang disutradarai oleh Ron Underwood. Dibintangi Kevin Bacon, Fred Ward, Finn Carter, Michael Gross, dan Reba McEntire. Tremors menceritakan sekelompok orang ditengah gurun menghadapi makhluk menyeramkan bawah tanah yang tidak terlihat.
3. Jurassic Park (1993)
Film karya Steven Spielberg ini sangatlah melegenda. Dibintangi Sam Neill, Laura Dern, Jeff Goldblum dan Richard Attenborough. Film ini mengisahkan sebuah taman atau pariwisata pulau berisikan hewan yang telah punah berjuta-juta tahun yang lalu, yakni Dinosaurus. Yang mana satu persatu Dinosaurus lepas dari kandangnya dan mengancam pengunjung dan juga bisnis Jurassic Park itu sendiri.
4. Godzilla (1998)
Merupakan film pertama versi Holywood karya Roland Emmerich. Menceritakan satu makhluk reptil raksasa yang keluar dari dalam laut untuk bertelur di kota New York. Film rilisan tahun 1998 ini dibintangi Matthew Broderick, Jean Reno, Maria Pitillo dan Hank Azaria.
5. Alien: Resurrection (1997)
Tak lengkap jika Alien tidak masuk daftar rekomendasi. Well sebenarnya saya merekomendasikan semua franchise Alien. Alien: Ressurection (1997) disutradarai oleh Jean-Pierre Jeunet. Film yang naskahnya ditulis oleh Joss Whedon ini dibintangi Sigourney Weaver, Winona Ryder, dan Ron Perlman. Menceritakan tentang sekelompok orang yang berusaha menghentikan ratu Xenomorph yang tengah bertelur, sebelum semuanya menjadi kacau dan terlambat.
Itu dia 5 daftar rekomendasi film Monster era 90'an versi gambarhidup. Mungkin ada yang berfikir film-film sejenis yang lebih anyar tentu lebih bagus terutama dari segi kualitas visual. Well yes but actually no. Film jadul sebenarnya gak kalah seru dan menarik. Waktu itu semuanya serba praktikal. Efek visualnya, monsternya, latarnya. Dan rasa nostalgia yang tidak bisa dirasakan menonton film Monster zaman sekarang. Lagian jika tidak ada mereka, kita tidak bisa menonton film Monster modern seperti trilogi Godzilla, Kong, Predator, Jaws, The Host dll. Selamat menonton!
Posting Komentar untuk "5 Rekomendasi Film Monster Era 90'an"
Posting Komentar