Satu Misteri Dari Enam Poster Karakter Film Black Widow

Black Widow (2021) merupakan film stand alone dengan karakter utama wanita ke dua yang diangkat ke layar lebar setelah Captain Marvel (2019). Black Widow Natasha Romanoff muncul pertama kali di layar lebar pada film Iron Man 2 (2011) dan sudah beraksi di installment MCU lainnya mulai dari Avengers, Captain America The Winter Soldier, Civil War, Age Of Ultron, Infinity War dan Endgame.
Awalnya film ini direncanakan sebagai pembuka fase ke empat MCU, namun lagi-lagi karena pandemi sialan, perilisan filmnya pun ditunda lagi dan lagi. Hingga akhirnya fase empat dibuka dengan serial WandaVision dan Black Widow mendapatkan tanggal rilis, yaitu di tanggal 9 Juli 2021. Yess
Dan satu karakter bergelar Taskmaster yang masih menjadi misteri siapa wajah dibalik topengnya. Dari posternya saja tidak dicantumkan nama sang aktornya. Semenjak filmnya diumumkan, pihak studio benar-benar menutup rapat dan merahasiakan siapa aktor yang memainkan peran sebagai Taskmaster.
Saya salut pada Marvel Studio atas main rahasia-rahasiaan ini. Terlebih kepada sang aktor yang rela sabar menunggu momen yang tepat buat dia tampil dan me-reveal dirinya sebagai karakter villain di film Black Widow.
![]() |
Poster from @marvelstudios |
Lalu siapa Taskmaster sebenarnya?. Di komik, Taskmaster adalah orang berkemampuan ingatan refleks fotografi yang kuat ditambah kemampuan bela diri yang tinggi juga. Memiliki nama Tony Masters, dengan kemampuannya itu dia dapat meniru gerakan atau jurus-jurus lawan mainnya, bahkan dengan senjata yang sama sekalipun. Dia dapat meniru fighting skill seperti Captain America, Hawkeye, Black Panther, Black Widow dan lainnya.
Namun jangan berharap bahwa karakter Taskmaster di MCU akan sama dengan komik. Banyak spekulasi siapa orang dibalik topeng Taskmaster, ada yang beranggapan dia adalah Clint Barton alias Hawkeye atau Melina Vostokoff.

Banyak juga yang menduga dan percaya bahwa O-T Fagbenle adalah aktor yang memainkan peran sebagai Taskmaster. Karena waktu itu ia mengetwit tentang film Black Widow yang akan segera rilis. Dalam caption nya dia terdapat tanda pagar #Mason dan #TM. Yang mana Fagbenle memerankan tokoh Mason dan #TM besar kemungkinan itu singkatan dari Task Master. Namun tidak berselang lama twit tersebut sudah dihapus.
Sudah siap menyambut perilisan Black Widow nanti?
Posting Komentar untuk "Satu Misteri Dari Enam Poster Karakter Film Black Widow"
Posting Komentar